PR INDONESIA Awards (PRIA) hadir kembali, Rabu (31/3/2021). Ini adalah kali kedua puncak PRIA diselenggarakan secara live streaming via YouTube dan berlangsung di masa pandemi. Namun, terasa spesial terlebih bagi keempat peraih Platinum atau juara umum. Siapa saja mereka?
JAKARTA, PRINDONESIA.CO – Mereka adalah PT Pertamina EP (Anak Usaha BUMN), PT BNI (Persero) Tbk. (BUMN), Danone Indonesia (Swasta), Kementerian Keuangan (Kementerian), Pemerintah Provinsi DKI Jakarta/Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Pemda). Platinum adalah apresiasi tertinggi yang diberikan kepada peserta yang telah menghimpun penghargaan terbanyak di hampir semua lini kategori PRIA 2021.
Selain keempat peraih platinum tadi, PRIA 2021 juga menobatkan para pemenang kategori Best Presenter. Antara lain, Dhaneswari Retnowardhani, PT Pertamina Drilling Services Indonesia (Anak Usaha BUMN), Basuki Tri Andayani , PT Pegadaian (Persero) (BUMN), Audrey Progastama Petriny, Gojek (Swasta), Ariana Soemanto, Kementerian ESDM (Kementerian), Rinaldi, DPMPTSP (Pemda).
Meski begitu, kita sepakat bahwa kompetisi kehumasan/public relations (PR) paling komprehensif setanah air yang mengusung tema “Komunikasi Menyatukan Negeri” kali ini memang istimewa. Inilah kumpulan karya dan terobosan dari para praktisi PR selama setahun menghadapi pandemi COVID-19.
PRIA 2021 menjadi bukti berbagai keterbatasan akibat pandemi COVID-19 tak sedikitpun mengurangi antusiasme para peserta untuk berkarya dan mengikuti ajang ini. Tercatat ada 124 instansi, lembaga pemerintah, dan korporasi turut meramaikan sebelas kategori. Adapun totalnya mencapai 599 entri, lebih tinggi ketimbang tahun lalu 543 entri.
“Ini sebuah pencapaian luar biasa. Kompetisi PRIA menjadi saksi betapa banyaknya kreativitas program PR yang lahir selama setahun masa pandemi,” ujar founder dan CEO PR INDONESIA Group Asmono Wikan.
Ajang tahunan yang diselenggarakan oleh PR INDONESIA ini melibatkan 14 juri. Terdiri dari Asmono Wikan (PR INDONESIA), Magdalena Wenas (founder PR Society dan LSP Manajemen Komunikasi), Janette Pinariya (Wakil Rektor 1 Bidang Akademik Institut Komunikasi Bisnis LSPR), Firsan Nova (CEO Nexus Risk Mitigation and Strategic Communication), Emilia Bassar (founder dan CEO CPROCOM), Maria Wongsonagoro (founder IPM PR), Salman Noersiwan Bachtiar (Pemimpin Redaksi majalah CSR.id).
Selain itu, Ika Sastrosoebroto (President Director Prominent PR), Arya Gumilar (GM Bayk.id Strategic Sustainability), Aqwam Fiazmi Hanifan (Produser Senior Narasi TV), Jojo S. Nugroho (Ketua Umum APPRI), Titis Widyatmoko (Editor in chief Brilio.net), Sam August Himawan (Direktur MajalahCSR.idi), Verlyana (Veve) Hitipeuw (CEO and Principal Consultant Kiroyan Partners).
Penjurian berlangsung dua sesi. Sesi nonpresentasi diselenggarakan 16 – 18 Februari 2021. Sementara sesi presentasi untuk kategori Program, Departemen PR, dan CSR dilaksanakan secara hibrida (hybrid) pada 2 – 4 Maret 2021.
Tiga Kata
Juri sesi presentasi merangkum kualitas peserta ke dalam tiga kata: berbobot, oustanding, dan profesional. Tapi, bukan berarti tanpa catatan. Juri Firsan Nova menekankan agar ke depan peserta mengirimkan proposal yang mampu memberikan gambaran secara komprehensif dan holistik. Yang dimulai dari analisis, perencanaan atau formulasi strategi, lalu masuk ke implementasi, hingga ditutup dengan evaluasi sebagai alat ukur yang reliable.
Sementara juri Jeannete meyakini keberhasilan program PR bukan hanya mampu memberikan dampak positif bagi perusahaan, tapi juga masyarakat secara luas. Khusus kategori CSR, juri Sam August Himawan menekankan pentingnya melakukan riset untuk mendapatkan database yang benar.
Juri sesi nonpresentasi Maria Wongsonagoro berharap ke depan peserta mampu memberikan isu dokumen dan manajemen krisis yang lebih lengkap, terperinci, dan sistematis. Juri Arya Gumilar untuk kategori brand guideline, company profile, media sosial, website, dan aplikasi menekankan pentingnya UI/UX dan discoverability. Sementara juri Aqwam dari Narasi TV menekankan pentingnya menyajikan konten yang bertutur dan out of the box.
Selamat kepada para pemenang. Sampai jumpa tahun depan dengan karya yang jauh lebih baik! ***
Tentang PR INDONESIA
PR INDONESIA adalah entitas media yang hadir dalam format cetak, digital (web), dan e-magazine yang diterbitkan melalui badan usaha PT Media Piar Indonesia. Aktivitas penerbitan cetak dan e-magazine PR INDONESIA hadir setiap bulan. Sementara versi on-line diperbaharui secara berkala setiap hari.
Di samping menyelenggarakan penerbitan berita (news publisher), PR INDONESIA juga mengadakan berbagai kegiatan bagi penguatan kompetensi praktisi public relations (PR) di Indonesia, yaitu training (workshop), forum komunitas PR, konferensi, dan awarding. Adapun ajang kompetisi dan apresiasi yang bersifat reguler di antaranya PR INDONESIA Awards (PRIA), Jambore PR INDONESIA (JAMPIRO), Anugerah HUMAS INDONESIA (AHI).
- BERITA TERKAIT
- Dapat Pendampingan Khusus, Para Peserta PR Bootcamp Siap Jadi Pemenang PRIA 2025
- Lebih Bergengsi dari Sebelumnya, Ketahui Kiat Jitu Menembus PRIA 2025!
- Spesial 1 Dekade, Ajang PRIA 2025 Hadirkan Inovasi dan Kategori Baru
- Pola Kerja dan Aktor Humas di Era Disrupsi Digital
- 5 Pengetahuan Ini Dapat Mengoptimalkan Digital PR Perusahaanmu