Agensi yang didirikan Ardhini Hapsari ini yakin berbeda dari konsultan komunikasi yang sudah lebih dulu hadir di Indonesia.
JAKARTA, PRINDONESIA.CO – Hindira Communications hadir menawarkan warna baru di industri agensi public relations (PR) Tanah Air. Perusahaan yang berdiri akhir tahun 2023 ini memiliki layanan utama berupa strategic communications, media & influencer relations, serta corporate training.
Pendiri dan Managing Partner Hindira Communications Ardhini Hapsari mengatakan, agensi ini ditujukan sebagai mitra bagi setiap klien untuk mempromosikan keunggulan produk atau kampanye mereka. “Tidak ada gunanya memiliki produk berkualitas terbaik jika tidak diketahui target pasar,” ujarnya melalui siaran pers yang PR INDONESIA terima, Selasa (6/2/2024).
Ardhini menegaskan, Hindira Communications berbeda dari konsultan komunikasi yang sudah lebih dulu hadir di Indonesia. “Pembeda kami adalah pengalaman orang-orang yang ada di balik Hindira,” lanjutnya.
Diketahui, ibu dua anak tersebut merupakan mantan jurnalis gaya hidup, konsultan komunikasi, dan certified coach dengan lebih 20 tahun pengalaman kerja. Hindira juga bermitra dengan event organizer Acteeve Indonesia yang telah menangani klien-klien papan atas dan acara-acara besar.
Cakupan Layanan
Ardhini menjelaskan, layanan corporate training yang ditawarkan Hindira berfokus pada beberapa poin yang dibutuhkan setiap perusahaan, meliputi kemampuan public speaking, media relations landscape, dan keterampilan menulis.
Selain itu, Hindira juga menyediakan layanan distribusi siaran pers, konferensi pers, media/set visit, monitoring pemberitaan, hingga pembuatan content plan media sosial.
Untuk layanan media & influencer relations, Hindira mengedepankan hubungan erat dengan jurnalis dan influencer untuk dapat membantu proses promosi produk/kampanye. Menurut Ardhini, merajut koneksi antara audiens dan perusahaan merupakan kunci sukses sebuah promosi.
Disebutkan bahwa Hindira tidak memiliki preferensi khusus mengenai spesialisasi pasar, selama klien memiliki pemikiran terbuka. “Hindira akan membantu perusahaan untuk mencari nilai jual dari setiap produk atau kampanye,” pungkas Ardhini. (dlw)
- BERITA TERKAIT
- Penggawa Corporate Communication MIND ID Selly Adriatika Raih Trofi CSA 2024
- Grup MIND ID Realisasikan Program Peningkatan Kualitas Pendidikan
- Inovasi BIG MIND Hadirkan Dampak Positif Penguatan Kinerja
- Grup MIND ID Hadirkan Masa Depan Pertambangan di D Futuro Futurist Summit 2024
- Kompetisi MediaMIND 2024: Mendukung Hilirisasi Menuju Indonesia Emas 2045