PT Astra International menyalurkan bantuan berupa perlengkapan medis kepada dua rumah sakit (RS) besar rujukan Covid-19.
JAKARTA, PRINDONESIA.CO - Menurut Presiden Direktur Astra Prijono Sugiarto, donasi tersebut merupakan wujud kesungguhan Astra senantiasa proaktif mendukung upaya pemerintah, masyarakat serta tenaga medis dalam mencegah penyebaran Covid-19.
"Komitmen ini juga sejalan dengan pilar kontribusi sosial berkelanjutan Astra dan cita-cita Astra yakni Sejahtera Bersama Bangsa," ujarnya secara tertulis, Kamis (30/4/2020).
Adapun bantuan perlengkapan medis yang diberikan berupa fasilitas intensive care unit (ICU) dan isolasi tinggi/high care unit (HCU).
Bantuan tersebut diserahkan secara bertahap kepada dua rumah sakit rujukan pasien Covid-19, yakni Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta dan RS Universitas Airlangga Surabaya.
Selama pandemi ini, Astra tercatat telah menyerahkan bantuan tahap awal, kedua, dan ketiga senilai total Rp 106 miliar. Sementara itu, donasi yang diberikan kepada kedua RS ini merupakan bagian dari bantuan tahap kedua senilai Rp 30 miliar. Perlengkapan medis yang diserahkan secara simbolik tersebut disaksikan oleh Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.
Bantuan yang diserahkan antara lain 20 tempat tidur ICU dan 75 tempat tidur HCU, 128 slices MSCT scan, 1 digital mobile x-ray, 20 ventilator, 95 monitor tempat tidur, 105 infusion dan syringe pump, EKG dan defibrillator, central monitor, oxygen mobile, dan kelengkapan pendukung lainnya.
"Perlengkapan medis ini diharapkan dapat meningkatkan fasilitas medis rumah sakit dalam menangani pasien positif Covid-19," tutup Prijono. (ais)
- BERITA TERKAIT
- Unilever Indonesia Tegaskan Urgensi Penerapan Pertanian Regeneratif
- Mengurai Miskonsepsi dan Tantangan Praktik CSR Terkini
- Berkomitmen Terhadap Keberlanjutan Lingkungan, Pelita Air Tanam 10 Ribu Pohon dan Lakukan Penerbangan Hijau
- Pizza Hut Delivery Fasilitasi Kecenderungan Pelanggan dengan Prinsip Ramah Lingkungan
- LSPR Institute Beri Wadah Berkarya Anak Berkebutuhan Khusus