Bagi Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, aspek komunikasi mengambil peranan penting dalam menentukan keberhasilan penanganan Covid-19. “Karena sebuah pesan tak hanya harus tersampaikan secara luas, tapi masyarakat juga bisa menangkap isi dari pesan itu," katanya.
SEMARANG, PRINDONESIA.CO - Hendi, begitu ia karib disapa, memberi contoh, pesan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang penyebaran wabah, langkah yang harus mereka lakukan, dan tidak panik selama masa pandemi ini. Termasuk, melibatkan beragam stakeholder untuk berpartisipasi menangani wabah ini.
Untuk memudahkan koordinasi lintas sektor, Pemkot Semarang membentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Anggotanya terdiri dari seluruh pimpinan OPD, Forkompinda hingga camat dan lurah. Sementara aspek komunikasi menjadi domain Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) dan Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Semarang. Keduanya merupakan penjembatan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat.
Diskominfo dengan pengelolaan teknologi informasinya menyiapkan sarana komunikasi teknologi agar mempercepat penyebaran informasi melalui situs resmi dan e-radio Kota Semarang, baliho, hingga videotron. Sementara Bagian Humas dan Protokol bertugas menjalin relasi dengan media massa dan antarinstitusi.
Menurutnya, sosok pemimpin turut andil menyampaikan pesan. “Dalam sebuah retorika persuasi, kita mengenal adanya tiga faktor suatu ajakan atau imbauan mencapai gol yang efektif,” ujarnya. Faktor yang dimaksud, ethos (kredibilitas pembicara), logos (argumen yang logis) dan pathos (hubungan emosional antara pembicara dengan warganya).
Dalam situasi krisis seperti sekarang, jelas, sosok pemimpin—dalam hal ini Wali Kota—memiliki ethos atau kredibilitas yang paling unggul di antara pejabat lain di lingkup pemerintah kota. “Suatu kebijakan maupun imbauan akan lebih mudah diterima oleh masyarakat jika pemimpinnya yang berbicara,” katanya. Itu pula yang dilakukan Hendrar. (rvh)
- BERITA TERKAIT
- Budi Wahju Soesilo, Dirut Pupuk Kaltim: Mengawal Ketahanan Pangan Melalui Produksi & Distribusi Pupuk
- Agus Cahyono Adi, Kementerian ESDM: Peran Strategis Humas Kementerian ESDM
- Komitmen Peningkatan SDM, Dirut PGE Raih Penghargaan HCPA 2023
- Dirut Pertamina Nicke Widyawati Jadi Satu-satunya Wanita ASEAN di Most Powerful Women 2023
- Presdir Unilever Indonesia Raih Asia's Most Inspiring Executives dari ACES Awards