Wajah Baru Para Pemenang JAMPIRO #8

PRINDONESIA.CO | Kamis, 10/11/2022 | 2.690
Apresiasi tertinggi bagi para punggawa PR, JAMPIRO #8, berlangsung di Surabaya, Kamis (10/11/2022).
Dok. PR INDONESIA

JAMPIRO #8 tiba pada puncaknya. Bertempat di Kota Pahlawan, Surabaya, Kamis (10/11/2022), ratusan praktisi dan para pemimpin berkumpul untuk memberikan penghormatan tertinggi kepada para pelaku PR profesional yang andal dan kompeten.

SURABAYA, PRINDONESIA.CO – Bertepatan dengan Hari Pahlawan, PR INDONESIA menyerahkan apresiasi setinggi-tingginya kepada para “pahlawan” di bidang public relations (PR) se-tanah air dalam balutan event Jambore PR INDONESIA #8 di Surabaya, Kamis (10/11/2022).

Berbeda dengan penyelenggaraan JAMPIRO selama pandemi, tahun ini PR INDONESIA selaku penyelenggara bertekad untuk kembali menghadirkan apresiasi tahunan bagi para pelaku PR/humas hadir yang andal dan kompeten dari segala level hingga usia tersebut dengan kategori lengkap. Bahkan, disertai penambahan kategori dan penyempurnaan bobot penilaian di sana-sini. Tak lain bertujuan untuk mewujudkan kompetisi yang relevan, kredibel dan dapat dipertanggungjawabkan.  

Dalam sambutannya, founder dan CEO PR INDONESIA Asmono Wikan menilai saat ini praktisi PR sudah mampu mengartikulasikan posisi mereka dalam berbagai program komunikasi di korporasi/institusi/lembaga masing-masing. Hal ini penting. Sebab, menurut pria yang merupakan anggota Dewan Pers ini, tanpa memahami posisi dan fungsi, PR tidak dapat menghadapi tantangan ke depan. Dengan mengetahui posisinya, Asmono yakin mereka mampu memerankan fungsi strategis sebagai PR di manajemen.

Apalagi, ia melanjutkan, apabila menyoroti dinamika yang akan dihadapi tahun depan, semua sepakat tahun depan bukan tahun yang mudah. Dalam konteks komunikasi, para praktisi PR berperan dalam membangun optimisme melalui  komunikasi yang sejuk, tapi terarah dan adaptif terhadap perubahan. Kepada seluruh praktisi PR, Asmono menyerukan agar mereka tetap memberikan yang terbaik untuk profesi PR, organisasi, dan Indonesia. Sebab, bangsa ini membutuhkan PR yang kredibel yang mampu memberikan kontribusi terbaik bagi negeri.

Malam ini, JAMPIRO #8 memberikan apresiasi untuk PR INDONESIA Rookie Stars 2022, ICON PR INDONESIA 2022, Insan PR INDONESIA 2022, dan PR INDONESIA Fellowship Program 2022. Proses seleksi dan penjurian di hadapan dewan juri sudah dilaksanakan sejak akhir Oktober 2022.

Sembilan dewan juri yang pakar di bidangnya diterjunkan dalam kompetisi ini. Mereka adalah Asmono Wikan (founder dan CEO PR INDONESIA), Magdalena Wenas (Direktur LSP Manajemen Komunikasi, founder PR Society Indonesia), Widyaretna Buenastuti (Direktur dan Senior Consultant Inke Maris & Associates), Irmulansati Tomohardjo (dosen Universitas Mercu Buana), Nico Wattimena (dosen Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR Postgraduate Programme), Ratna Kartika (Managing Editor PR INDONESIA), Bima Marzuki (founder dan CEO Media Buffet), Rizka Septiana (dosen dan Deputi Head of Media Relations Division Communication Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR Jakarta), dan Yunita Virdianti (ICON PR INDONESIA 2017 dan Kepala Bidang Diseminasi Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Kota Tangerang).

Pada acara yang bekerja sama dengan Pemerintah Kota Surabaya tersebut, PR INDONESIA memberikan apresiasi khusus bagi para pemimpin, yakni PR INDONESIA The Most Popular Leader in Social Media 2022 dan PR INDONESIA The Most Popular Corporate Secretary in Social Media. Pada kategori ini, PR INDONESIA bekerja sama dengan Indonesia Indicator untuk melakukan monitoring di media sosial. Ratusan nama pemimpin dimasukkan ke dalam mesin big data untuk kemudian diolah oleh Indonesia Indicator. Pemenang ditentukan berdasarkan sosok yang paling banyak dibicarakan oleh warganet dengan sentimen positif.

Daftar lengkap pemenang dapat dilihat di www.prindonesia.co/detail/2919/Daftar-Lengkap-Pemenang-JAMPIRO-8. Selamat kepada para pemenang. Sampai berjumpa di JAMPIRO #9 tahun 2023! ***

 

Tentang JAMPIRO

Event tahunan, Jambore PR INDONESIA (JAMPIRO), merupakan wujud dari komitmen PR INDONESIA dalam melestarikan, mempersiapkan, hingga melahirkan generasi PR profesional yang andal dan kompeten dari segala level hingga usia. Hal itu tercermin dari kategori kompetisinya yang terdiri dari: PR INDONESIA Rookie Stars (mahasiswa Ilmu Komunikasi/PR), ICON PR INDONESIA, (PR muda dari kalangan staf), Insan PR Indonesia (manajer hingga direktur komunikasi/setara), PR INDONESIA Fellowship Program. Masih di ajang yang sama, PR INDONESIA memberikan apresiasi khusus bagi para pemimpin, PR INDONESIA Most Popular Leader in Social Media dan PR INDONESIA The Most Popular Corporate Secretary in Social Media.

 

Tentang PR INDONESIA

PR INDONESIA merupakan perusahaan yang menaungi Majalah PR INDONESIA, majalah bulanan yang mewartakan aktivitas, agenda, isu-isu strategis, pemikiran menonjol serta figur atau tokoh terkait dunia kehumasan (public relations/PR). PR INDONESIA juga mengadakan beragam aktivitas off-print seperti Public & Inhouse Training PR, Workshop Series, Sertifikasi PR, PR Meet Up, serta PR Conference dan Awards. Salah satunya, PR Indonesia Awards (PRIA). Selain itu, PR INDONESIA turut mendorong regenerasi dan peningkatan kualitas PR melalui event Jambore PR INDONESIA (JAMPIRO) yang di dalamnya memuat kompetisi untuk rentang usia dan level.