Fitria Adianti Putri, ICON PR INDONESIA 2019 - 2020: Sepenuh Hati

PRINDONESIA.CO | Jumat, 20/12/2019 | 2.823
Perempuan yang bergabung sebagai Communication and Protocol di ASABRI ini memiliki visi membawa perubahan segar dalam tim PR ASABRI dalam hal variasi program kehumasan, ritme, dan target kerja.
Dok. PR INDONESIA/ Freandy

Memiliki passion di dunia public relations (PR) membuat Fitria Adianti Putri mencintai apa yang ia kerjakan, sekaligus mengerjakan apa yang ia cintai.

BALI, PRINDONESIA.CO - ICON PR INDONESIA 2019 – 2020 yang kerap disapa Putri ini mengaku telah menemukan panggilan jiwanya di dunia PR sejak duduk di bangku kuliah. Menempuh program studi Humas di Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran (Fikom Unpad) dengan segudang tugas, event, riset, dan lomba, justru membuatnya makin bersemangat.

Tak ingin menyia-nyiakan waktu, sebelum lulus Putri magang sebagai PR di Grand Indonesia dan berkarier di sana hingga dua tahun berikutnya. Setelah itu, ia sempat bekerja di hotel bintang empat dan BUMD, sampai akhirnya menempuh studi S2 Strategic Management di Unpad dan bekerja di PT ASABRI (Persero) hingga saat ini.

Walaupun terhitung baru bergabung sebagai Communication and Protocol di ASABRI, ia punya visi untuk membawa perubahan segar di tim PR ASABRI. Terutama, dalam hal variasi program kehumasan, ritme, dan target kerja. Optimisme ini disambut baik.

Bukti dari kesungguhannya itu adalah dengan mengikuti ajang ICON PR INDONESIA. Menurut pengagum Maudy Ayunda yang ditemui PR INDONESIA jelang penyerahan apresiasi Jambore PR INDONESIA (JAMPIRO) #5 di Bali, Kamis (31/10/2019), keikutsertaannya ini tak lain untuk menguji hingga batas kemampuan, serta agar bisa terus belajar dan berbagi.

Hal ini penting, tak hanya untuk diri sendiri dan perusahaan, tapi juga bekal untuk masa depannya sebagai dosen. “Untuk bisa menjadi dosen yang baik, saya harus terus belajar agar ketika mengajar, saya sudah memiliki banyak pengalaman dan sudut pandang,” imbuh perempuan yang berprinsip belajar adalah siklus yang tidak ada habisnya.

 

Diskusi

Dibalik sosoknya yang ramah dan ceria, Putri memiliki kegemaran yang jarang dimiliki orang lain. Ya, ia gemar berdiskusi. Hasil diskusi inilah yang nanti akan menjadi sumber tulisan. “Saya suka berdiskusi. Dari sini saya bisa membaca dan mengetahui mindset (pola pikir) orang yang bersangkutan,” ujarnya.

Dari berdiskusi itu pula, ia banyak mendengar. Khususnya, tentang pemikiran-pemikiran baru. “Kalau kurang jelas, saya akan cari tahu dan membaca tulisan tentang hal-hal yang berkaitan. Setelah itu, saya akan menulis kembali untk menjadi insight baru bagi orang lain,” katanya. Ya, diskusi, tulis, baca. Begitu seterusnya adalah suatu proses pembelajaran bak roda yang akan terus berputar.

Sementara untuk menyeimbangkan antara waktu dan kehidupan pribadi, ia kerap meluangkan waktu untuk berolahraga. Renang adalah favoritnya. Bagi perempuan kelahiran Pematangsiantar, Sumatera Utara, berenang efektif menghilangkan stres. Apalagi, ia senang dengan pekerjaan yang dilakoninya saat ini. “Selelah apapun tidak akan terasa berat selama kita menyukai pekerjaan yang kita kerjakan dan bisa menjalani hobi yang kita sukai,” ujar Putri yang berprinsip bahagia itu kita sendiri yang menentukan. (den)